Sabtu, 13 April 2013

Untuk kalian

Ini bukan soal siapa aku dan bagaimana aku. Mungkin ini soal waktu yang dapat mengubah hal-hal yang sebelumnya tak pernah terlintas dipikiran, tak pernah terbaca oleh bayangan-bayangan semu. 
Tak beraura yang menghebohkan, yang dapat membuat pangling mata dari setiap mereka yang menginjakkan kakinya di tempat itu. Aku tak paham bagaimana mekanisme dan cara kerja kerja waktu merubah itu semua. Dan bagaimana cara waktu mengatur semua pertemuanku dan kedekatanku dengan mereka, bagaimana aku dengan lincah bisa bergurau dengan mereka, berbagi cerita dan menelan semua tawa yang dibagi dengan cuma-cuma oleh mereka. Aku tak paham. 

Sejujurnya aku pun tak mengenal dengan jelas siapa mereka, dan bagaimana kepribadian mereka. Mereka memandangku seperti samar-samar. Begitupun aku sebaliknya. Tapi nyatanya sekarang mereka begitu jelas rupanya, begitu dekat untuk aku dekap, dan begitu nyaman untuk aku bersandar atau berbagi suka maupun duka. Meskipun tak selalu ada disetiap aku inginkan mereka hadir, tetepi mereka selalu berusaha disaat aku membutuhkan mereka. Disaat hati ini memudar, disaat resah ini menyelimuti jiwa, dan disaat ke putus asa-an hampir mendekatiku. 
Aku beruntung, karena waktu memutar semuanya, aku beruntung karena  diperkenankan mengenal dan bisa saling berbagi dengan mereka. Sadar, aku bergantung kepada kalian, entah itu akan kehadiran kalian atau sekedar perhatian dan nasihat yang selalu kalian berikan kepadaku. Sebetulnya kalian tak seindah apa yang aku tuliskan, banyak keisengan, bercandaan yang terkadang membuat jengkel, dan hal-hal yang membuat aku ingin sekali menyiram kalian dengan air keras, tetapi seakan semua lenyap dengan kasih sayang yang kalian beri tanpa pamrih kepadaku. Aku mencintai kalian. Tak perduli apa kata orang tentang diri kalian. Kalian selalu bisa menjadi yang baik untuk aku. Kemarin dan saat ini. 


Sukses untuk Skripsinya kakak-kakak ku yang paling kukasihi. Aku menyayangi kalian.



(Kupersembahkan tulisanku untuk Dimas Nurzaman, Kismayeni, Syauqi Nawawi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar